CONNECT

Connect merupakan program aktivasi pra-pertunjukan dari seniman Main Performance untuk terhubung dengan publik pada berbagai aspek dan elemen pertunjukan secara mendalam. Program ini menghadirkan ragam bentuk kegiatan, seperti forum, masterclass, workshop, atau agenda lainnya. Teater Garasi diwakili oleh Ignasius “Clink” Sugiharto akan menghadirkan workshop pendek mengenai produksi teknis pertunjukan, Bulqini x Main Teater membuka Jack sang robot sebagai instalasi performatif yang berinteraksi dengan publik sekaligus sesi workshop mengenai bahasa program dan media proyeksi, Sardono W Kusumo menghadirkan booth tato Mentawai yang digawangi seniman tato kontemporer generasi muda.

Workshop: Produksi Teknis Pertunjukan

Ignasius "Clink" Sugiharto - Technical Director Teater Garasi

ARTJOG mengundang 10 peserta muda pelaku teknis keproduksian dalam seni pertunjukan dari berbagai lini untuk terlibat dalam workshop yang berlangsung 20 Juni - 4 Juli 2023. Setelah berbagi materi dan pengalaman, berikutnya peserta diajak mengobservasi proses produksi dan pementasan "Waktu Batu. Rumah yang Terbakar" oleh Garasi Performance Institute. Harapannya selepas pertemuan singkat ini terjadi pertukaran pengetahuan dalam mengeksekusi sebuah gagasan artistik, memperluas jejaring, dan membangun pemahaman atas fungsi dan posisi kerja teknis pertunjukan dalam ekosistem seni Indonesia.

Lokakarya Pertunjukan Digital: Gagasan Artistik, Media Proyeksi & Bahasa Program

Deden Bulqini (Seniman), Sandra Fiona Long (Seniman), & Zanipar SA Siadari (Head of Product Marketing, Visual Instrument and Corporate Product PT Epson Indonesia)

Bagi sebuah pertunjukan, teknologi digital memiliki fungsi sebagai media yang luas, eksploratif sekaligus dramatis dalam mewujudkan satu gagasan. Teknologi juga menjadi bentuk presentasi yang imersif, transformatif dan menantang. Menggunakan karya JTDS 4.0 'Metamorf' sebagai studi kasus, pada tanggal 2 Agustus 2023 ketiga fasilitator mengajak peserta lokakarya untuk mengalami dan mempelajari satu tawaran konstruksi pengetahuan mengenai penciptaan pertunjukan berbasis teknologi.

Interactive Installation Session: Bulqini x Mainteater Bandung JTDS 4.0 'Metamorf'

Bulqini menghadirkan Robot Jack sebagai suatu instalasi interaktif yang dapat diakses secara terbuka oleh pengunjung. Di dalam instalasi tersebut terdapat sebuah kibor yang menjadi sarana komunikasi antara pengunjung dengan Robot Jack. Hasil percakapan yang terjadi pada Kamis, 3 Agustus 2023 tersebut juga menjadi bagian dari pertunjukan.

Mentawai Tattoo Chamber

Seni rajah dari suku Mentawai di Sumatera Barat dikenal sebagai tato tertua di dunia. Pitto Gagai, seorang seniman tato dari Mentawai, membuka kesempatan bagi siapa pun yang ingin mengeksplorasi seni rajah pada tanggal 22 - 25 Agustus 2023.