Jogja Art Fair #2 melepaskan diri dari helatan Festival Kesenian Yogyakarta dan resmi berdiri sendiri. Aminudin T.H. Siregar sebagai kurator merumuskan tema kuratorial `Spacing Contemporary.` Bersama dengan anggota tim kuratorial, mereka menyeleksi hampir 3000 karya dan membaginya ke dalam empat kategori; Spacing Alternatives, Spacing New Emergences, Spacing Critically-Politicality, dan Spacing Historically. Terdapat 93 karya yang terpilih mewakili seni grafis konvensional, objek patung, dan karya dua dimensional di atas kanvas.